Saturday, December 19, 2009

Tips Membeli Perlengkapan Bayi


Adsense Indonesia

Bagi anda yang akan segera punya bayi atau sudah punya bayi, mungkin artikel ini bermanfaat sebelum anda memutuskan untuk membeli perlengkapan bayi.

Ada beberapa perlengkapan bayi yang mungkin bisa anda pertimbangkan sebelum membeli, antara lain:

BABY TAFEL.
• Umumnya ukuran baby tafel sama dengan ukuran sebuah meja standar. Tentu di dalam kamar yang ukurannya terbatas, baby tafel akan mempersempit ruangan, jika anda punya ruangan yang luas, tidak masalah membeli Baby Tafel ini.
• Waktu penggunaan baby tafel ini singkat. Setelah bayi 6 bulan, memakaikan bayi popok/baju di atas baby tafel justru berisiko karena bayi sudah bisa berguling ke sana kemari.

BOKS BAYI.
* Bila si kecil akan diajarkan tidur sendiri semenjak bayi, pilihan memiliki boks adalah tepat. Pilih boks yang sesuai dengan kebutuhan dan keuangan. Bila ingin sekaligus berfungsi sebagai tempat tidur hingga berusia batita, pilihlah yang besar dan dapat ditingkatkan fungsinya.
* Masa pakai boks bayi tidak lama. Umumnya hanya selama masa bayi atau kurang lebih 1 tahun. Setelah memasuki masa batita, biasanya anak sudah aktif bergerak.

KANTONG TIDUR.

• Berhubung kita tinggal di negara tropis, bisa jadi kantong tidur malah akan membuat bayi kegerahan dan membuat tidur bayi tidak nyenyak. Namun bila kamar si kecil ber-AC kantong tidur ini bisa menjadi pengganti selimut yang nyaman.
• Kantong tidur umumnya digunakan ketika bayi pulang dari rumah sakit. Fungsinya sebagai pembungkus bayi agar tidak kaget saat terkena suhu luar. Namun sebenarnya selimut tipis khusus untuk bayi juga sudah dapat difungsikan sama dengan kantong tidur.

KERANJANG BAYI.
Keranjang bayi umumnya digunakan untuk bayi yang baru lahir. Dalam keranjang, tidur bayi tidak terganggu jika ia harus dipindahkan dari satu tempat ke tempat lain. Hanya saja, masa pakainya tidak lama.


KERETA DORONG.
* Bila kekerapan kita untuk bepergian dengan si kecil memang tinggi, kereta dorong tentulah menjadi barang yang urgen. Sebaliknya kalau si kecil yang masih imut-imut itu lebih sering tinggal di rumah, ditambah banyak orang yang bersedia menggendongnya, ada nenek, kakek, tante dan pengasuh, maka dana untuk membeli stroller bisa dialihkan untuk keperluan bayi lainnya.
* Bila Anda memiliki prinsip untuk selalu menjaga kelekatan dengan bayi (salah satunya dengan menggendong) tampaknya kereta dorong tidak akan banyak digunakan.

Itulah tips membeli perlengkapan bayi. Ingat, pertimbangkan sebelum membeli.
(Sumber: Nakita)

2 comments:

Artikel bagus dengan info bermanfaat..

Mo ikutan share... buat yang butuh tambahan info kebutuhan perlengkapan bayi dengan manfaat dan daftar lengkap bisa kesini: Daftar Perlengkapan Bayi yang Diperlukan

Numpang promo Gan...
Yang mau order fashion anak (reseller/retail) bisa di http://www.batambelanjabunda.com