Untuk pertama kalinya saya diundang menghadiri Gathering yang dilakukan oleh Indosat Makassar. Kali ini, gathering berlangsung pada tanggal 23 Juni 2009 di Ball Room Clarion Hotel dari jam 19.00 WITA hingga 22.00 WITA. Gathering ini dilaksanakan dalam rangka sosialisasi program baru Indosat Obral Obrol hanya Rp.1000 per 60 menit sepanjang hari. Selain sosialisasi, juga diadakan makan malam bersama, lelang, undian berhadiah, dan dihibur oleh band dan dancer.
Acara seperti ini memang patut dilaksanakan oleh provider-provider untuk mendekatkan para outlet yang telah berjasa secara langsung menjual produk-produk mereka. Gathering semacam ini, selain memperkenalkan program baru, juga sebagai syukuran atas prestasi suatu provider dalam mencapai target penjualan mereka, dan ini akan menambah semangat kami untuk tetap berada di garis depan untuk melakukan semua itu.
2 comments:
Seru pasti acaranya chess,...
Seti@wan Dirgant@ra:Seru banget bos, apalagi waktu makan malam. Sayangnya, para undangan seperti orang kelaparan..he2x...
Post a Comment